Safari Ramadhan, “Kapolri Beserta Rombongan Salat Jumat Di Masjid Al Ikhlas Polda Kaltim” – TVPOLRI News

posted in: Blog | 0
Safari Ramadhan, “Kapolri Beserta Rombongan Salat Jumat Di Masjid Al Ikhlas Polda Kaltim”

TVPOLRINews.com | Balikpapan – Kaltim : Kepala Kepolisian Republik Indonesia Jenderal Tito Karnavian tiba di Mapolda Kaltim, Jumat (8/6/2018) sekitar 12.15 Wita.

Kapolri dijemput Kapolda Kaltim Irjen Pol Priyo Widyanto dan Pangdam VI Mayjen TNI Subiyanto bersama pejabat utama Polda Kaltim di Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan, Kota Balikpapan.

Tito segera bertolak ke Mapolda Kaltim.

Kapolri beserta rombongan salat Jumat di Masjid Al Ikhlas Polda Kaltim. Di masjid tampak ratusan santri yang juga telah ikut memenuhi masjid. Tercatat ada sekitar 400 santri dari 4 pondok pesantren pada momen tersebut.

Usai salat Jumat, Tito menyerahkan bingkisan kepada para santri. Wajah ratusan santri dari 4 pondok pesantren tampak semringah. Apalagi, selain bisa melihat Kapolri, Jenderal Tito Karnavian, mereka juga mendapat bingkisan sembako dan santunan hari raya.

Ditemui usai salat Jumat, Tito mengungkapkan tujuannya datang ke Kaltim melakukan Safari Ramadan.

“Bersama Panglima TNI kami sudah mutar ke berbagai wilayah, baru ini bulan puasa ke Kaltim,” katanya.

Lanjut Tito kehadirannya bersama Panglima TNI tak lain ingin menunjukkan kesolidan kedua lembaga keamanan negara tersebut kepada masyarakat di Kaltim.

Dalam Safari Ramadan di Kalimantan Timur ini, rencananya Tito bersama Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto bertolak ke Ibu Kota Kaltim, Samarinda. (Rel/H.dg)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *